keberadaan kue tradisional indonesia kini memang sudah banyak tergeser oleh hadirnya makanan makanan ringan yang lebih modern. Padahal makanan tradisional memiliki banyak kelebihan dibandingkan makanan modern.
Seiring dengan perkembangan zaman dan kemajuan teknologi, segala hal kini sudah mulai diproduksi dengan mesin. Termasuk dalam membuat makanan, sekarang sudah banyak makanan cepat saji yang sangat praktis. Aneka kue juga sudah dikemas dalam bentuk modern dna rasanya sudah beragam. Hal ini tentunya menggeser keberadaan kue kue tradisional. Ada banyak kue tradisional indonesia yang lezat padahal, namun anak anak sekarang lebih memilih jajanan dari warung yang sudah modern dan aneh aneh. Padahal jajanan tradisional jauh lebih enak dan lebih baik dibandingkan makanan ringan masa kini. Berikut ini beberapa kelebihan kur tradisional dibandingkan makanan ringan masa kini, di antaranya adalah :
- Lebih enak
Meskipun makanan ringan masa kini juga banyak rasanya enak, apalagi dengan kecanggihan teknologi rasa makanan bisa direkayasa, namun tetap saja kue tradisional itu lebih enak. hal ini karena kue tradisional dibuat dengan bahan alami sehingga rasanya pun lezat alami.
2. Tidak mengandung bahan kimia
Bahaya dari banyaknya mengkonsumsi makanan ringan masa kini adalah efek kepada kesehatan yang akan berdampak buruk. Hal ini karena makanan ringan yang sekarang banyak dipasarkan itu pasti mengandung bahan kimia dalam proses produksinya. Jika terlalu banyak mengkonsumsi bahan kimia maka tubuh juga akan menjadi rusak. Berbeda dengan kue tradisional yang semua bahannya itu terbuat dari bahan alami dan jarang sekali yang menggunakan bahan kimia dalam proses produksinya, sehingga jauh lebih aman untuk dikonsumsi.
3. Lebih ramah lingkungan
Makanan ringan masa kini hampir semuanya dikemas dengan kemasan praktis seperti plastik. Hal inilah yang menjadikan sampah di lingkungan kita setiap harinya semakin meningkat saja. Namun, kue tradisional dinilai jauh lebih ramah lingkungan karena tidak meninggalkan sampah plastik, makanan tradisional kebanyakan dikemas dengan daun dan juga yang tidak dikemas sehingga jarang yang meninggalkan sampah.